Drug name: entacapone
Description:
Entacapone adalah obat tambahan untuk meredakan gejala Parkinson. Obat ini biasanya akan digunakan bersama obat untuk Parkinson lain, seperti levodopa atau carbidopa.
Saat seseorang mengalami penyakit Parkinson, kadar dopamin di dalam otak cukup rendah. Kondisi ini yang menyebabkan munculnya gejala, seperti tremor, gangguan pergerakan, koordinasi, dan berjalan, atau kaku otot.
Entacapone akan bekerja dengan menghalangi kerja enzim catechol O-methyltransferase . Enzim ini bertugas mencegah levodopa dipecah menjadi dopamin di dalam otak. Dengan begitu, kadar levodopa akan lebih lama bertahan di dalam otak dan gejala tidak memberat.
Merek dagang entacapone: Comtan, Stalevo
Apa Itu Entacapone
Golongan | Obat resep |
Kategori | Antiparkinson |
Manfaat | Sebagai obat tambahan untuk meredakan gejala penyakit Parkinson . |
Dikonsumsi oleh | Dewasa |
Entacapone untuk ibu hamil dan menyusui |
Kategori C:
Studi pada binatang percobaan memperlihatkan adanya efek samping terhadap janin, tetapi belum ada studi terkontrol pada wanita hamil.Obat hanya boleh digunakan jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko terhadap janin.
Belum diketahui apakah entacapone dapat terserap ke dalam ASI atau tidak. Bila Andaa sedang menyusui, jangan mengonsumsi obat ini tanpa berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu. |
Bentuk obat | Tablet |
Peringatan Sebelum Mengonsumsi Entacapone
Entacapone hanya boleh dikonsumsi berdasarkan resep dokter. Beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum mengonsumsi entacapone adalah:
- Jangan mengonsumsi Entacapone jika Anda alergi terhadap obat ini. Beri tahu dokter tentang riwayat alergi yang Anda miliki.
- Beri tahu dokter jika Anda mengalami kecanduan alkohol atau sedang menderita penyakit liver, hipotensi , gangguan tidur, atau gangguan mental, seperti depresi atau skizofrenia .
- Beri tahu dokter jika Anda pernah mengalani phaechromocytoma, rhabdomyolisis , atau sindrom neuroleptik maligna.
- Hindari melakukan aktivitas yang membutuhkan kewaspadaan selama menjalani pengobatan dengan entacapone, karena obat ini dapat menyebabkan pusing dan kantuk.
- Beri tahu dokter jika Anda sedang hamil, menyusui, atau merencanakan kehamilan.
- Beri tahu dokter jika Anda sedang mengonsumsi obat, suplemen, atau produk herbal tertentu.
- Segera ke dokter jika Anda mengalami reaksi alergi obat , efek samping yang serius, atau overdosis setelah mengonsumsi entacapone.
Dosis dan Aturan Pakai Entacapone
Sebagai tambahan dalam pengobatan penyakit Parkinson, dosis entacapone adalah 200 mg bersama dosis pemberian levodopa atau carbidopa. Dosis maksimal 2.000 mg per hari. Penyesuaian dosis akan disesuaikan dengan kondisi dan dosis levodopa atau carbidopa .
Cara Mengonsumsi Entacapone dengan Benar
Ikuti anjuran dokter dan baca informasi yang tertera pada label kemasan obat sebelum mengonsumsi entacapone. Jangan mengubah dosis dan menghentikan pengobatan tanpa seizin dokter karena dapat menyebabkan gejala penyakit Parkinson semakin memburuk.
Entacapone dapat dikonsumsi dengan atau tanpa makanan. Guna mengurangi efek samping berupa mual, Anda dapat mengonsumsi entacapone bersama makanan. Selama menjalani pengobatan dengan entacapone, pasien dianjurkan untuk banyak minum air putih.
Dianjurkan untuk mengonsumsi entacapone secara teratur pada waktu yang sama setiap harinya agar efek pengobatan maksimal. Jika Anda lupa mengonsumsi obat ini, segera konsumsi jika jeda dengan jadwal konsumsi berikutnya belum terlalu dekat. Jika sudah dekat, abaikan dan jangan menggandakan dosis.
Terkadang, konsumsi entacapone dapat menyebabkan pusing akibat tekanan darah yang menurun. Hindari berdiri terlalu lama dan pastikan untuk berdiri secara perlahan jika Anda mengonsumsi entacapone dalam kondisi duduk.
Simpan tablet entacapone dalam wadah tertutup di ruangan dengan suhu yang sejuk. Lindungi obat ini dari paparan sinar matahari langsung dan jauhkan dari jangkauan anak-anak.
Interaksi Entacapone dengan Obat Lain
Beberapa interaksi antarobat yang bisa terjadi jika entacapone digunakan bersama obat lain adalah sebagai berikut:
- Meningkatkan risiko terjadinya efek samping yang fatal jika digunakan dengan obat golongan MAOI , seperti phenelzine atau isocarboxazid
- Meningkatkan efek entacapone jika digunakan dengan obat golongan agonis dopamine, seperti bromocriptine
- Meningkatkan efek sedatif jika digunakan dengan obat penekan sistem saraf pusat atau obat penenang
Efek Samping dan Bahaya Entacapone
Beberapa efek samping yang mungkin muncul setelah menggunakan entacapone adalah:
- Mual dan muntah
- Kantuk
- Kelelahan
- Pusing
- Mulut kering
- Perut kembung
- Diare
- Sakit perut
Lakukan pemeriksaan ke dokter jika efek samping di atas tak kunjung reda atau justru semakin memburuk. Segera ke dokter bila muncul reaksi alergi obat atau efek samping serius berikut ini:
- Linglung, halusinasi , atau depresi
- Tertidur tiba-tiba bukan di malam hari
- Gerakan otot wajah yang tidak terkendali dan tidak disadari, termasuk mata kedutan , gerakan mengunyah, atau menggerakkan lidah, tanpa disadari
- Urine berubah warna menjadi coklat atau kuning orange
- Sulit bernapas atau muncul rasa nyeri saat bernapas
- Demam tinggi disertai kaku pada otot
- Diare yang tidak kunjung mereda
- Mudah memar
- Sesak napas